Universal Studios adalah salah satu taman rekreasi terbesar di dunia. Tak hanya wahana-wahana menarik dari film Universal yang bisa kamu nikmati, tapi Universal Studios sendiri sudah menyiapkan event khusus untuk Halloween tahun ini lho (mulai 8 September sampai 5 November 2017). Bingung bagaimana melewati malam Halloween yang seru di Universal Studios Jepang? Simak tulisan berikut ya!

 

Sumber: moshimoshi-nippon.jp
Universal Surprise Halloween di Universal Studios Jepang.

Pahami Dulu Seluk Beluk Acara

Sumber: usj.co.jp
peta dan pembagian wahana Universal Studios Jepang.

Universal Studios membagi menjadi 2 acara utama yaitu Daytime Halloween dan Halloween Horror Night. Jadi jika kamu tidak ingin atau tidak bisa menikmati acara malam hari, kamu bisa saja melihat acara pada siang harinya. Tapi tentu akan sangat rugi melewati Halloween Horror Night. Kenapa? Karena acara malam hari memiliki rentetan acara yang lebih banyak dan seru untuk kamu ikuti.

Sumber: usj.co.jp
pembagian acara Universal Surprise Halloween di Universal Studios Jepang.
Halloween Horror Night sendiri dibagi menjadi 3 tema acara utama: Street Zombies, Horror Maze dan Horror Theater sedangkan Daytime Halloween hanya memiliki 3 acara utama (parade, trick or treat dan pesta kostum). Lihat sini untuk jadwal lengkapnya!

Unduh petanya di sini!

 

 

Untuk Pecinta Adrenalin

Sumber: goinjapanesque.com
Universal Studios Jepang sudah menyiapkan berbagai rangkaian acara seru.

Khusus untuk acara Halloween Horror Night, Universal Studio sudah menyiapkan berbagai acara lengkap dengan tingkat keseraman acara tersebut. Jadi jika kamu sangat ingin menantang nyalimu, kamu bisa masuk event Horror Maze: Trauma 3 yang memiliki tingkat keseraman maksimal atau level 10.

Untuk tingkat seram yang lebih ringan kamu juga bisa mengikuti event Street Zombies dan Horror Theater, akan ada 2 film horror spesial yang bisa kamu tonton di theater Universal Studios lho!

Membawa Anak-Anak?

Sumber: japanhubdotcom
Universal Studios Jepang tidak melupakan keperluan pengunjung anak-anak.

Tapi jika kamu pergi dengan anak kecil, kamu tidak perlu khawatir. Berbagai acara sudah diberi syarat pembatasan usia, jadi acara yang ada dapat dinikmati secara maksimal tanpa memberikan potensi buruk untuk pengunjung anak-anak. Pihak Universal Studios pun sudah menyiapkan lokasi khusus “bebas seram” untuk mereka lho!

Sumber: usj.co.jp
Universal Studios Jepang sudah menyiapkan area “bebas seram”.

– Untuk memesan Surprise Halloween Express Pass klik sini!

– Untuk memesan tiket Universal Studios klik sini!